Langsa, (Kota Aceh) Riau integritas.com – Pemerintah Kota melakukan terobosan baru, dibawah Penjabat Walikota Langsa, Ir. Said Mahdum Majid bersama Dinas Perhubungan Kota Langsa akan segera mengoperasikan rute Bus Gratis bagi masyarakat Kota Langsa untuk menuju pusat pasar kota langsa setiap hari, terutama masyarakat yang tinggal di relokasi Gampong (Desa) Timbang Langsa, Kecamatan Langsa Baro dan Gampong (Alue Merbo) Alue Merbo, Kecamatan Langsa Timur tujuan pasar kota Langsa setiap hari pulang pergi, bus yang dioperasikan ini bus tipe premium berkapasitas 25 sit tempat duduk dan ber-AC dan non AC.
Untuk warga yang tinggal di pulau Talaga tujoh (Pusong-Langsa) Pemerintah Kota Langsa bersama Dinas Perhubungan akan mengoperasi satu unit kapal laut yang akan mengantar warga yang tinggal di Pusong menuju pelabuhan Kuala Langsa pulang pergi setiap hari Jum’at.
Operasional bus dan kapal laut ini akan di launching pada tanggal, 28 Nopember 2022, fasilitas ini tidak berbayar (gratis).
Kepala Dinas Perhubungan Kota Langsa, Bambang Suriansyah, SE, saat ditanya media ini, Jum’at, 25 Nopember 2022 membenarkan hal tersebut, “benar kalau tidak ada hambatan Insya Allah pada Senin, 28 November 2022, Pemerintah Kota Langsa bersama dengan Dinas Perhubungan akan mengerahkan tiga unit bus dan satu unit kapal laut tidak berbayar kepada masyarakat, sebutnya.
Lanjutnya, adapun tujuan penyediaan sarana angkutan secara gratis ini yaitu dalam rangka untuk mengatasi inflasi di sektor transportasi angkutan umum, ucapannya.
Fasilitas ini, Pemerintah kota langsa melalui Dinas Perhubungan memberi subsidi kepada masyarakat khusus warga kota langsa dengan mengoperasikan Bus angkutan umum dalam wilayah kota langsa secara gratis, sebut Bambang Suriansyah, SE
Kabid transportasi darat, Muhammad Rizal, SE, tempat yang sama mengatakan, adapun angkutan umum
yang akan kami operasikan untuk membantu masyarakat kota langsa, yaitu 3 (tiga) unit bus terdiri dari 2 unit Bus tipe primium dan 1 unit Mobil jenis Hiace, sebutnya.
Ditempat yang sama juga disampaikan Kabid laut, Maimun Sapta, mengatakan, Dinas Perhubungan juga akan mengoperasikan satu unit kapal laut untuk antar jemput warga Pusong yang akan belanja ke pasar kota Langsa, antar jemput ini kani berlakukan gratis alias tidak berbayar, hal ini pemerintah kota Langsa di bawah pimpinan Pj.walikota, Ir.Said Mahdum Majid, sebagai terobosan bagi masyarakat yang tinggal di pulau Pusong telaga tujoh, kapal laut akan di operasi setiap hari Jum’at saja, sebutnya.(MT-007)