SIAK- Tim tuan rumah Kesebelasan Bambu Kuning B FC berhasil memastikan satu tempat dibabak perempat Final pada Open Turnament Tualang Cup 1 Tahun 2022 Sepakbola pada Sabtu (01/10/2022) mengalahkan Tim Kesebelasan Impres FC di Lapangan Bambu Kuning, Desa Kampung Tualang, Kecamatan Tualang.
Tim Kesebelasan Bambu Kuning FC berhasil menang dengan dramatis setelah berhasil mengalahkan Tim Kesebelasan Impres FC dengan Skor akhir pertandingan 2 Vs 1 pada kompetisi babak Perdelapan Final.
Tim tuan rumah dapat unggul terlebih dahulu menciptakan satu gol sebelum disamakan oleh Tim Kesebelasan Impres Fc, dengan berjalannya pertandingan terlihat tim tuan rumah lebih kuasai permainan pada pertandingan tersebut.
Akan tetapi ketatnya pertahanan tim lawan membuat serangan demi serangan menyusahkan Tim Kesebelasan tuan rumah untuk menciptakan gol, dari Tim kesebelasan Lawan satu persatu jatuh dilapangan seperti sengaja mengulur – ngulur waktu untuk bisa pertahankan hasil imbang hingga akhir pertandingan agar dilanjutkan adu Pinalti.
Sengitnya jalan pertandingan membuat semua penonton bersorak histeris pada menit menit akhir Tim Kesebelasan Bambu Kuning B FC akhirnya berhasil menciptakan gol yang mengubah kedudukan skor 2 Vs 1 hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan.
Dengan kemenangan ini Tim Kesebelasan Bambu Kuning B FC memastikan satu tempat di Babak perempat Final yang menunggu hasil pertandingan antara Tim Kesebelasan Gada Muda FC Melawan Tim Kesebelasan Gatra FC pada babak Perdelapan Final Open Turnament Tualang Cup 1 Tahun 2022 Sepakbola.(GIO)