LANGSA- Penimbunan Lapangan Sepak Bola di dalam lingkungan kampus Universitas Samudra Langsa, Aceh, di duga asal jadi, luas lapangan dengan penimbunan hamparan tidak merata. Hanya setengah Lapangan saja, sehingga bisa dipastikan lapangan tersebut tidak bisa digunakan dalam jangka waktu lama.
Penimbunan Lapangan itu juga tidak dipadatkan, sehingga gundukan tanah masih terlihat dan tanah timbunan pun mengandung banyak batu tidak layak untuk tanah untuk sebuah lapangan sepak bola.
Hal ini saat awak media melakukan peninjauan dan amatan di lokasi proyek penimbunan Lapangan Sepak Bola kampus tersebut, pada Minggu, 20 Nopember 2022. Pelaksana penimbunan Lapangan Sepak bola tersebut dilaksanakan oleh CV. Media Pustaka, dengan Nomor kontrak perintah kerja (SPK) Nomor 10/SPMK/UN54/PPK III/2022, nilai kontrak Rp. 199.993.338, Rupiah sumber anggaran APBN 2022.
Pelaksanaan penimbunan di mulai pada tanggal, 5 Oktober 2022 dan selesai tanggal, 3 Nopember 2022 itu di duga tidak sempurna padahal penimbunan itu di awasi oleh CV. Mitra konsorsium, konsultan perencana penimbunan Lapangan Sepak bola (Unsam) dilaksanakan oleh CV. Rasio Quality.
Keterangan lebih lanjut tentang proyek penimbunan Lapangan Sepak Bola tersebut belum diperoleh dari PPTK pada kampus itu juga para pelaksana. Pengawasan dan konsultan perencana, sampai berita ini di kirim ke redaksi. (MT-007)