SIAK- Atlet Binaraga Kabupaten Siak, Ardi Antoni menjadi satu satunya Atlet Binaraga dari daerah mewakili Persatuan Binaraga Fitness Indonesia(PBFI) Provinsi Riau mengikuti Kejuaraan Nasional(Kejurnas) Binaraga dan Fitness 2022 yang diselenggarakan pada tanggal 16 sampai 18 Desember 2022 di GOR Laga Tangkas Pakansari, Bogor.
Pada sebelumnya Ardi Antoni telah sukses menyumbangkan dua Trophy Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) PBFI Riau 2022 didua kelas berbeda bagi Kabupaten Siak, Ardi Antoni berhasil meraih juara 2 didua kelas yaitu dikelas Men Athletic Physique dan dikelas Binaraga 60 Kg – 70 Kg.
“Saya mohon doanya dari masyarakat Kabupaten Siak, semoga saya dapat mengharumkan nama Kabupaten Siak Di Kejurnas kali ini,” ujar Ardi Antoni Atlet Binaraga PBFI Kabupaten Siak.
Sementara untuk target Ardi Antoni di Kejurnas Binaraga dan Fitness 2022 tidak memasang target, dikarenakan ia mengatakan yang mengikuti Kejurnas 2022 merupakan Atlet Atlet terbaik dari berbagai Provinsi diseluruh Indonesia.
“Kalau untuk target sendiri tidak ada, yang terpenting fokus dan lakukan yang terbaik nanti saat tampil. Harapannya saya, bisa bawa Trophy bagi Kabupaten Siak lagi,” tutupnya.
Ajang Kejurnas Binaraga dan Fitness 2022 merupakan Babak Tabulasi administrasi menuju Pra Kualifikasi PON 2023 dan ajang seleksi Sea Games Kamboja 2023 khusus kategori Physique.(GIO)